Lulusan Prodi MPI FTIK UINKHAS Jember Pertama Lulus Tanpa Skripsi: Hilda Yulianti
Jember, 23 Oktober 2024 – Hilda Yulianti, mahasiswi Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Kiai Haji Achmad Siddiq (UINKHAS) Jember, mencatat sejarah sebagai lulusan pertama yang berhasil menyelesaikan pendidikan tanpa skripsi. Hilda, yang lahir di Probolinggo pada 11 Juli 2003 dan beralamat di Jl. Raya Bromo, Triwung Kidul, Kota Probolinggo, berhasil menuntaskan studinya hanya dalam waktu 3 tahun 3 bulan.
Sebagai pengganti skripsi, Hilda menerbitkan sebuah karya ilmiah berupa artikel jurnal yang berjudul "Marketing Communication Strategy 5.0 Public Relations In Increasing The Number Of Students". Artikel tersebut dipublikasikan di Jurnal Education and Teaching Learning (JETL), yang dikelola oleh STKIP Singkawang. Karya ini berfokus pada strategi komunikasi pemasaran era 5.0 yang diterapkan dalam dunia humas untuk meningkatkan jumlah peserta didik di lembaga pendidikan. Artikel lengkapnya dapat diakses melalui tautan ini.
Keberhasilan Hilda ini menjadi bukti inovasi dalam sistem pendidikan di UINKHAS Jember, yang kini memberikan ruang bagi mahasiswa untuk lulus melalui jalur publikasi karya ilmiah berkualitas, selain jalur skripsi tradisional. (admin_0z)